Para shinobi konoha yang memiliki kemampuan setingkat hokage


Ada cukup banyak sekali shinobi yang setara dengan para hokage dari kemampuan jutsu maupun kecerdasannya untuk mengelola desa. Walaupun hokage merupakan gelar yang hanya diberikan oleh beberapa orang saja atas kemampuannya, bukan berarti hanya beberapa shinobi saja yang memiliki kemampuan tingkat tinggi. Kali ini coretan pinggiran akan membahas mengenai para ninja yang berasal dari Konoha yang kemampuannya cukup setara dengan para hokage.
1.      Uchiha Madara

Madara adalah saingan dari hokage pertama desa Konoha, Hashirama Senju. Tumbuh dewasa di medan pertempuran membuatnya menjadi salah satu shinobi yang ditakuti pada masa itu. Madara berasal dari clan Uchiha yang merupakan salah satu clan besar kala itu dan juga merupakan saingan terberat dari clan Senju asal dari teman Madara yaitu Hashirama.

Madara berhasil membangkitkan mata sharingannya saat masih kecil dan ketika Madara sudah tumbuh dewasa dia menjadi pemimpin dari clan Uchiha. Kemampuan dan kecerdasannya sudah tidak diragukan lagi. Perang dunia keempat yang terjadi adalah rencana dari Uchiha Madara yang ingin membangun dunia yang dia inginkan.

2.       Uchiha Obito

Sama seperti Madara, Obito berasal dari clan Uchiha yang sangat dikenal dengan kemampuan mata mereka.  Uchiha Obito dikira sudah mati oleh teman-temannya, termasuk Kakashi yang saat itu tergabung dalam tim Minato bersama Obito. Obito yang ingin menyelamatkan Kakashi dari batu besar yang jatuh ke arahnya. Tapi nahas Obito yang tertimpa batu tersebut dan menghancurkan setengah tubuhnya. Obito yang sekarat kemudian memberikan sebelah matanya kepada Kakashi sebagai hadiah kelulusannya.

Saat perang dunia ninja keempat Obito menjaga identitas dirinya dan menggunakan nama Tobi sebagai identitasnya. Obito juga sempat mengaku jika dirinya adalah Uchiha Madara. Di dalam medan pertarungan, identitasnya terungkap setelah topeng yang dia pakai untuk menutupi wajahnya dapat dihancurkan. Kakashi yang melihatnya kaget karena orang yang di depannya adalah teman satu timnya yang sudah lama mati.

Kemampuan dari Obito tidak dapat diragukan lagi. Bahkan Obito sempat menjadi jichuriki dari ekor sepuluh.  Jutsu andalan Obito adalah kamui yang dapat menembus ruang dan waktu. Dengan jutsu tersebut Obito mampu menghilangkan sebagian tubuhnya yang terkena serangan dan membuatnya seakan-akan hanya melewati tubuhnya begitu saja. Kemampuan matanya juga sangatlah tinggi. Obito sudah dapat membangkitkan mangekyo sharingan dan juga sempat memiliki mata rinnegan.

3.       Jiraiya

Jiraiya merupakan salah satu dari tiga ninja sannin legendaris. Jiraiya pernah ditunjuk sebagai kandidat hokage Konoha, namun dia menolaknya. Saat hokage ketiga meninggal Jiraiya kembali menjadi kandidat hokage namun lagi-lagi dia menolaknya.  Jiraiya memiliki beberapa murid yang sangat hebat, dua diantaranya berhasil menjadi hokage Konoha.

Jiraiya memiliki kemampuan sennin katak sama seperti Naruto. Kemudian dia juga menguasai rasengan yang merupakan jutsu ciptaan dari Minato. Sebagai orang yang pernah menjadi kandidat hokage, Jiraiya memang sangat lah hebat. Namun sayang Jiraiya mati ditangan muridnya sendiri ketika sedang melakukan penyelidikan.

4.       Orochimaru

Sama seperti  Jiraiya, Orochimaru adalah salah satu dari tiga ninja sannin legendaris. Saat muda dia mengkhianati desa dan pergi meninggalkan desa.  Orochimaru mampu menguasai jutsu yang berkaitan dengan ular. Dia juga sangat cerdas dengan banyak melakukan eksperimen-eksperimen yang hebat. Namun sayangnya kecerdasan itu dia salah gunakan. Saat ini Orochimaru sudah kembali lagi ke desa dan memiliki anak yang bernama Mitsuki.

5.       Might Guy

Guy adalah seorang ninja dengan kemampuan taijutsu di atas rata-rata. Guy mampu menggunakan hachimon tonkou gerbang kedelapan yang memberikannya kekuatan setara dengan lima kage negara besar. Kemampuan itu Guy perlihatkan ketika sedang melawan Uchiha Madara. Guy berhasil melukai Madara yang sebelumnya tidak terluka oleh lima kage. Namun kemampuan ini mempunyai efek samping yang sangat fatal, setelah berhasil membuka gerbang kedelapan maka pengguna bisa saja mati.

6.       Uchiha Itachi

Itachi adalah shinobi yang sangat jenius. Dia berhasil lulus dari akademi ninja diumur yang masih muda dan mendapatkan nilai yang tertinggi.  Itachi mampu membangkitkan mata mangekyo sharingannya dan juga susano’o. Itachi juga memiliki cermin yata.

7.       Kabuto Yakushi

Kabuto adalah seorang ninja yang berbakat. Sejak kecil dia sudah berpindah-pindah desa untuk mencari informasi sebagai mata-mata. Kabuto juga merupakan murid dari Orochimaru yang dikenal dengan julukan legenda sanninnya. Saat perang dunia ninja keempat, Kabuto memiliki peranan penting di dalamnya. Kabuto berhasil menguasai jutsu terlarang edo tensei yang sebelumnya digunakan oleh Orochimaru.

8.       Uchiha Sasuke


Sasuke adalah salah satu shinobi terkuat yang pernah ada. Sasuke mempunya kemampuan yang hampir setara dengan hokage ketujuh, yaitu Naruto. Sasuke memiliki mata rinnegan dan mampu membangkitkan susano’o sempurna.

Comments